Herdiman Tabi pada OLAHRAGA
3 Agu 2024 18:11 - 1 menit reading

Kecamatan Mallusetasi Rajai Atletik Porkab Barru Dulang 9 Emas ,Barru 6 Emas Dan Tanete Riaja 5 Emas

BARRU– Atlet dari Kecamatan Mallusetasi keluar sebagai juara umum pada cabang Atletik dalam Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Kabupaten Barru tahun 2024.

Hasil kelasmen dari KONI – PASI menempatkan Kecamatan Mallusetasi dengan merebut 9 emas, 5 perak, 4 perunggu, Posisi Kedua Kecamatan Barru 6 emas, 6 perak dan 5 perunggu dan posisi ketiga Kecamatan Tanete Riaja dengan 5 emas, 2 perak dan 4 perunggu.

Selanjutnya posisi empat, Kecamatan Soppeng Riaja 2 emas, 3 perak dan 3 perunggu.Posisi ke 5 Tanete Rilau 1 emas, 2 perak dan 2 perunggu. Kecamatan Balusu 5 perak dan 4 perunggu Pujananting hanya mendapat 1 perunggu.

Cabang atletik terdiri 12 nomor yang dipertandingkan memperebutkan 69 medali ,ujar Darwin S.Pd Koordinator Cabang Atletik Porkab Barru.

Menurut Kepala UPTD SMPN 10 Barru ini Atletik menjadi olahraga perburuan medali pada setiap Atletik merupakan salah satu cabang olahraga menjadi perebutan medali bagi peserta Pekan Olahraga Kabupaten Barru.

Pada Porprov di Kabupaten Sinjai Cabang Atletik Kab.Barru sukses merebut 3 emas yaitu, Lompat Jauh dan Lompat jangkit dari Nur Afdaliah sedangkan Jalan Cepat disumbangkan Muhammad Iman Riady.