AK77NEWS.COM, BARRU–Pemuda Jalange dan Orang Pinggiran (OI) Jalange ,Kelurahan Mallawa, Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru berbagi paket Ramadhan kepada warga kurang mampu di lingkungan Jalange dan sekitarnya.
Wisma Dirman koordinator kegiatan mengatakan, pemberian paket Ramadhan ini juga sekaligus untuk membantu masyarakat yang terdampak covid-19.
“Kami berharap ini bukan yang terakhir, tetapi kedepan juga akan terus kami lakukan,”katanya.
Ramadhan menjadi momen terbaik untuk berbuat kebaikan dan berbagi kepada sesama, kegiatan ini sekaligus juga menjadi motifasi anggota komunitas untuk peduli kepada sesama, terlebih dengan situasi pandemi saat ini.
“Terima kasih partisipasi yang dilakukan teman-teman, kondisi ini kita harapkan untuk bisa saling berbagi saling peduli dan itu sudah diperlihatkan oleh teman-teman pemuda dari Jalange dan pemuda pinggiran ,”ucapnya.