Siddo, 14 Januari 2025 – Posko 5 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar Angkatan ke-76 sukses menggelar Seminar Program Kerja di Cafe Sudut Pandang Bumdesa Mappasilele, Desa Siddo, pada Rabu (14/1). Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan pemerintah desa setempat, termasuk Ketua BPD, Kepala Desa, kepala dusun, RT, serta tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya, Koordinator KKN Posko 5, Azprialdi Caesar Aqila, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan. “Semoga program-program yang dirancang selama masa KKN dapat berjalan dengan baik dan membawa perubahan positif bagi masyarakat Desa Siddo,” ujar Asriadi.
Ketua BPD Desa Siddo, Muhaemin, mengingatkan pentingnya kolaborasi antara mahasiswa KKN dan pemerintah desa untuk memastikan keberhasilan program. “Meskipun sederhana, program yang dirancang harus bermanfaat bagi masyarakat. Saya juga berpesan agar menjaga nama baik almamater UIN Alauddin di tengah masyarakat,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Siddo, Khaerul Rijal, S.T., menekankan bahwa kehadiran mahasiswa KKN membawa energi baru bagi pembangunan desa. “Momen ini bertepatan dengan semangat Hari Desa Nasional dan Hari Desa Siddo pada 17 Januari mendatang. Ini adalah kesempatan untuk memperkuat sinergi demi kemajuan desa,” kata Khaerul Rijal. Ia juga menyoroti pentingnya motivasi spiritual dalam melayani masyarakat, merujuk pada peringatan Isra Mi’raj di bulan Januari.
Acara seminar berjalan lancar dengan penuh antusiasme dari seluruh peserta. Diskusi dan pemaparan program kerja diharapkan dapat menghasilkan kegiatan yang bermanfaat dan berkelanjutan bagi masyarakat Desa Siddo.