Herdiman Tabi pada KESEHATAN
13 Nov 2019 06:27 - 1 menit reading

Meriahkan HKN Ke 55, Pemkab Barru Bakal Gelar Gerak Jalan Germas dan Lomba

AK77, Barru-Menyambut Hari Kesehatan Nasional (HKN) tahun 2019,  Pemerintah Kabupaten Kabupaten Barru melalui Dinas Kesehatan akan menggelar Gerak Jalan Sehat, Sabtu (16/11).

Sekretaris Panitia Jumardi SKM mengatakan, Kegiatan itu nantinya akan dilaksanakan di Alun-Alun, Kota Barru.

“Gerakan Masyarakat Sehat (Germas), salah satu tujuanya mensosialisasikan Gerakan Jalan Sehat bersama seluruh OPD dan Masyarakat”,katanya.

Gerakan Masyarakat Sehat lanjutnya untuk mengajak masyarakat agar memiliki budaya hidup sehat dan meninggalkan kebiasaan atau prilaku yang kurang sehat, “seperti peduli dengan kebersihan lingkungan. Serta mampu berperan aktif dan turut menyukseskan Pembangunan Barru”Ujarnya.

Jumardi yang juga Pengurus IKA Gappembar ini juga mengatakan, selain gerak jalan sehat germas, berbagai lomba yang melibatkan Puskesmas Se Kabupaten Barru dan Rumah Sakit Umum juga akan digelar.