Herdiman Tabi pada LAINNYA
29 Nov 2019 10:09 - 2 menit reading

IKA Spadel Kian Aktif Ulurkan Tangan Pada Warga yang Membutuhkan

AK77, Barru-Alumni SMP Padaelo (IKA Spadel) kembali mengulurkan bantuan dengan menyalurkan bantuan untuk korban kebakaran di Mattoangin Kelurahan Tanete ,Kecamatan Tanete Rilau yang terjadi pada Selasa 26 nov pukul 14.30 lalu. Sementara akibat kebakaran tersebut membuat 1 rumah beserta isinya ludes. Dugaan sementara karena aliran listrik.

Ketua IKA Spadel Nur Adzan mengaku prihatin atas musibah kebakaran yang menimpa warga di Mattoangin, apalagi saat korban kebakaran menerima bantuan, masih tampak raut wajah korban bersedih meski begitu mereka berusaha tegar menghadapi musibah yang mereka alami.

IKA Spadel lanjut Adzan menggalang dana untuk membantu meringankan beban para korban yang terkena musibah. 

“Ini bentuk kepedulian Ika Spadel untuk membantu korban dengan menyerahkan bantuan tenda dan pakaian layak pakai serta sejumlah uang senilai Rp. 6.350.000, disaksikan sejumlah perwakilan angkatan” kata Nur Adzan yang juga ketua IKA SMABAR 87 ini.

Bantuan tersebut terkumpul tersebut kata dia atas partisipasi para alumni SMP Padaelo (SMP 1 Tanete Rilau).

Ika Spadel merupakan Organisasi Sosial berbasis Alumni yang solid tanggap dan intens menyapa jika ada warga yg tertimpa musibah bencana.

Dalam satu tahun terahir ini Ika Spadel telah berkontribusi membantu warga diantaranya Korban Tsunami di Palu, korban banjir di Tanete Riaja, korban kebakaran di Maralleng dan Palanro serta yang baru baru ini di Mattoangin.

Sejumlah tokoh masyarakat Barru menilai apa yang dilakukan IKA Spadel merupakan hal luar biasa, apresiasi dan simpati bahkan ucapan terimakasih mengalir baik bagi para korban yang telah dibantu maupun masyarakat secara umum.