Herdiman Tabi pada LAINNYA
25 Des 2019 05:45 - 1 menit reading

Hadiri Penyuluhan KB se Kabupaten Barru, Anggota DPR RI Hasnah Syam Sampaikan Ini

AK77, Barru-Anggota DPR RI sekaligus Ketua TP PKK Barru, Hasnah Syam menyempatkan bersilaturahmi dengan kader KB se kabupaten Barru di Desa Harapan dan Balusu, Selasa (24/12).

Penyuluhan program Keluaga Berencana (KB) tersebut diselanggarakan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3AP2KB) Barru. 

“kita patut berbangga karena Wakil Rakyat kita menyempatkan hadir diacara sosialisasi kendati sibuk”kata Kepala Dinas P3AP2KB Jamaluddin. 

Hasnah Syam pada kesempatan tersebut menyampaikan, KB merupakan program pemerintah dalam rangka mengendalikan jumlah penduduk.

Sinergi ini lanjut Hasnah merupakan upaya mewujudkan norma keluarga kecil yang bahagia dan sejahtera.

“Kebetulan saya duduk di Komisi IX membidangi Kesehatan, Tenaga Kerja dan BKBN, “ujar Legislator Nasdem DPR RI Pusat tersebut.