Herdiman Tabi pada KESEHATAN
22 Sep 2022 15:06 - 2 menit reading

Kolaborasi Pemkab Barru- USAID Erat Komitmen Turunkan Stunting

AK77.Barru-Sebanyak 80 orang mengikuti penguatan-penguatan koordinasi Lintas Sektoral Untuk Implementasi Inovasi Penurunan Stunting Kabupaten Barru yang berlangsung di Hotel Youtefa, Kamis (22/09/2022)

Kegiatan ini merupakan
kolaborasi Pemkab Barru dan USAID Erat.

Pada kesempatan tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) Barru DR Abustan menjadi narasumber. Ia menyampaikan terima kasih kepada USAID Erat yang selama ini melakukann pendampingan progran penurunan Stunting di Kab.Barru.

Sementara itu Distrik Fasilitator Kabupaten Gowa USAID Erat ST Rohani menjadi Narasumber penguatan koordinasi Lintas Sektoral Untuk Implementasi Inovasi Penurunan Stunting Kabupaten Barru yang berlangsung di Hotel Youtefa, Kamis (22/09/2022)

Ia berharap melalui kerjasama dengan USAID Erat dapat berjalan dengan lancar dan tentunya saling menguatkan dalam mencapai target program penurunan Stunting.

“Diharapkan bahwa semua bersinergi, melaksanakan tugas sesuai tanggungjawab dan kewenangan masing-masing, sehingga bisa menurunkan angka stunting Kabupaten Barru yang berdasarkan data SSGI Tahun 2021 berada di angka 26, 4%, ” pungkas Mantan Kepala Bappeda.

Sementara itu Kepala Baplitbanda Ir Nasruddin Yake untuk lebih memaksimalkan pelaksanaan dilakukan secara integrasi.

Diharapkan multi sektor dan multi pihak serta pendekatan masyarakat, kata Mantan Kepala BPSDM Barru .

Dalam pemaparannya, menciptkan inovasi harus didesain sejak awal. Beda dengan tupoksi memang harus menjadi kewajiban.

Dia mencontohkan hampir semua dilakukan sistem online dan harus struktur. Melalui hal tersebut muncullah ide untuk membuat inovasi.

Melanjutkan penjelasannya, orang yang kreatif adalah orang akan selalu mengetahui setiap persoalan yang ada.

Mereka akan tampil mendiskusikan dan memecahkan masalah yang sedang dihadapi oleh sekelompok, kata ST Rohani

Fasilitator Distrik Daerah USAID ERAT di Barru, Megawati menyampaikan bahwa stunting adalah isu yang harus dihadapi bersama.