AK77, Jakarta – Saddang Bakri Ketua Kaderisasi Nasional Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Darud Dakwah Wal Irsyad (PP DDI) menyebut Prof Dr Hamka Haq salah satu tokoh nasional layak mengisi kabinet Jokowidodo – Ma’ruf Amin priode priode 2019-2024.
Saddang Bakri menilai Prof Hamka merupakan Tokoh Nasional representasi Kelompok Nasionalis-religius yang sangat berpengaruh. Pengalamannya sebagai anggota DPR RI dan Ketua DPP PDIP diyakini mumpuni untuk mengisi posisi menteri.
“Faktor lain yang dapat membuat Jokowi memilih karna representasi dari Indonesia Timur beliau juga merupakan Tokoh Darud Da’wah Wal-Irsyad (DDI) salah satu Ormas terbesar di kawasan timur Indonesia”Katanya, Selasa (16/07/2019).
“Namun kembali kepada persoalan penunjukan menteri tentunya yang menjadi hak progratif Pak presiden dengan memperhatikan aspek Integritas dan Kapabilitas, “jelasnya.
Sementara Ahsan Jafar Direktur Eksekutif E-MC menilai Prof Hamka adalah perpaduan akademisi-politisi yang teguh dengan pendiriannya dan berani mengambil tindakan yang tidak populer untuk mempertahankan prinsip hidup. Berani berbeda pendapat namun sangat toleran dan bersahabat.
Sekedar diketahui Prof. Dr. Hamka Haq, MA adalah seorang politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), kelahiran Barru, Sulawesi Selatan, 18 Oktober 1952, Sekarang beliau menjabat komisi delapan, bidang agama, sosial, dan pemberdayaan perempuan Dapil Jawa Timur II.