Herdiman Tabi pada Pemerintahan
9 Feb 2020 17:31 - 1 menit reading

Minggu Pagi, Wakil Bupati Barru Gowes Bersama Warga

AK77, Barru-Guyuran hujan di pagi hari mewarnai kegiatan Fun Bike Barru 2020 bertempat di Alun-alun kota Barru. Minggu (09/02).

Rute yang dilewati para peserta dimulai dari Alun-alun kota Barru kemudian melewati Lapangan Sumpang BinangaE dan kembali finish di Alun-alun kota Barru.

Ratusan peserta baik dari peserta dewasa, anak-anak, perempuan dan laki-laki, serta dari berbagai komunitas pesepeda tumpah ruah memeriahkan acara tersebut.

Dari pantauan, nampak seseorang yang sudah familiar di kabupaten Barru yakni Nasruddin Abdul Muttalib yang tidak lain Wakil Bupati juga ikut Gowes, mantan sekda Barru ini bahkan tampak menikmati gowes bersama warga tersebut.

“Selain menyehatkan, bersepeda seperti ini juga dapat mempererat tali silaturahmi antar pemerintah dan masyarakat. terlebih bersepeda memang rutin saya lakukan dan merupakan salah satu olahraga favorit saya” Ujar Pria berkacamata itu.

Fun Bike Barru 2020 ditutup dengan pemberian doorprize kepada peserta yang beruntung, dalam kesempatan itu Wakil Bupati Barru juga ikut menyerahkan doorprize kepada peserta.