Herdiman Tabi pada Pemerintahan
12 Mei 2020 15:42 - 2 menit reading

Mentan RI gelar Vidcom dengan 15 Daerah di Indonesia, Salah Satunya Barru

AK77NEWS.COM, BARRU–Kabupaten Barru mewakili Sulawesi Selatan pada Video Converence yang dilksanakan oleh Kementrian Pertanian (Kementan) RI, Selasa (12/05/2020).

Mentan RI mengundang pemerintah Kabupaten Barru dalam Vidcom tersebut bersama 15 Kabupaten/ Kota diseluruh Indonesia yang dipimpin langsung Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

Vidcom itu digelar dalam rangka Kampanye “Siap menjaga Pangan Indonesia”, selain Vidcom juga digelar Gerakan Tanam Serentak di musim tanam 2020 yang dilakukan secara bersamaan dengan 15 daerah di Indonesia. Kabupaten Barru memilih lokasi Kelompok Tani Mattiro pura Lapao di Desa Binuang.

Bupati Barru Suardi Saleh melaporkan hasil produksi pertanian kabupaten berjuluk “Kota Hibridah” itu ke Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo.

Dalam kesempatan itu, Suardi Saleh menyampaikan komitmennya menjadikan Barru sebagai salah satu daerah penyuplai beras di Indonesia.

Video Converence yang digelar di pinggir sawah itu, Bupati Barru juga menjelaskan untuk pada musim tanam gaduh Pemkab Barru melalui Dinas Pertanian menargetkan lahan dengan luas 8.797 hektar.

Kepada Mentan RI, Bupati juga melaporkan kendala-kendala di lapangan sebagai wujud perlindungan terhadap masyarakat petani, seperti Permasalahan pompa air, pembuatan sumur tanah dalam dan dangkal, serta mesin pengolahan tanah.

Sementara Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo memaparkan, persiapan pangan ini merupakan bagian dari solusi dimasa pandemi.

“Menghadapi kemarau yang panjang sesuai rekomendasi BMKG, setelah covid-19 akan ada krisis pangan dunia. Dengan adanya program ini, mudah-mudahan krisis pangan tdk menyentuh masyarakat indonesia, “kata Mantan Gubernur Sulsel.

“Saya berharap lahan-lahan yang ada setelah panen segera disiapkan kembali lahannya. Percepat momentum sarana prasarana seperti pupuk, bibit dan sarana pertanian lainnya,” tandasnya.

Pada awal April lalu, Kabupaten Barru juga terpilih mengikuti kegiatan Panen Raya melalui Video Converence atas surat dari Menteri Pertanian.

Ini merupakan kali kedua, Barru mendapatkan kepercayaan dari Pemerintah Pusat untuk mengikuti kegiatan nasional via video Converence.

Pada kesempatan sebelumnya, Mentan Syahrul Yasin Limpo, memberi penekanan agar para petani tetap berproduksi, baik menanam maupun panen dengan tetap memperhatikan standar pencegahan penularan Corona.

Menurutnya, pada masa pandemi Corona, kebutuhan pangan, terutama beras harus tetap stabil dan normal.

Dalam Vidcom tersebut Bupati Barru juga di dampingi Kadis Pertanian Barru Ahmad, Dandim 1405 Mallusetasi Ali Syahputra Siregar, Kepala BPS Barru Siswanto, Camat Balusu Andi Ika, Kades Binuang Andi Hendra serta kelompok tani Mattiro Pura.