AK77, Barru- Inovasi tiada henti terus digalakkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barru untuk membuka lapangan pekerjaan baru. Salah satunya, mempermudah para investor menanamkan modalnya. Seperti pembangunan galangan kapal di Awerange.
Bahkan, pembangunan galangan kapal yang pemancangan tiangnya, resmi dimulai, Kamis (20/02/2020), merupakan yang pertama di Sulsel dibangun oleh pihak swasta.
Sesuai rencana, pembangunan galangan kapal di luar PT Industri Kapal Indonesia, bakal menyerap ratusan tenaga kerja lokal, terutama jika nantinya sudah difungsikan.
“Perlu kami sampaikan bahwa pembangunan Galangan Kapal ini merupakan yang pertama di Sulawesi Selatan di luar PT Industri Kapal Indonesia, sehingga keberadaan Galangan Kapal ini, dianggap sangat strategis untuk mendukung pemanfaatan potensi wilayah laut dan peisisir Barru,” kata Suardi Saleh saat menyampaikan sambutan di Hari Jadi Barru ke 60, Kamis (20/02/2020).
Suardi Saleh berharap, kehadiran Galangan Kapal Awerange akan memberikan dampak terhadap jasa perhubungan laut, serta salah satu yang bisa menggerakkan pertumbuhan perekonomian di Barru.
Berdasarkan pantauan, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, hadir langsung melakukan peletakan pertama pemancangan tiang galangan kapal di Awerange oleh PT Layar Perkasa Nusantara. Ia didampingi Bupati Barru Suardi Saleh dan investor pembangunan galangan kapal, serta pendiri Bosowa Group, Aksa Mahmud.
Gubernur Sulsel memuji pembangunan galangan kapal. Bahkan, ia memberi nilai plus terhadap Bupati Barru dan jajarannya yang cepat menangkap peluang ini dengan mempermudah perizinan.
“Mereka sampaikan kepada saya (pengusaha), semenjak menjadi pengusaha, baru kali ini mengurus perizinan dilayani sangat cepat oleh pemerintah. Dan itu di Barru,” pujinya.
Peletakan pemancangan tiang pertama pembangunan galangan kapal merupakan salah satu rangkaian di puncak peringatan Hari Jadi Barru ke 60 tahun.