AK77NEWS.COM– Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Kabupaten Barru menggelar audiensi bersama Komisi I DPRD Barru, Selasa (4/6), di ruang rapat DPRD. Audiensi ini diterima langsung oleh Ketua Komisi I, Ir. H. Mursalim Abdullah, bersama sejumlah anggota dewan lainnya.
Pertemuan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus momentum menyambut pelantikan pengurus baru PC IMM Barru periode 2025–2026. Selain itu, audiensi dimanfaatkan untuk menyampaikan sejumlah isu strategis serta membangun sinergi program antara IMM dan lembaga legislatif daerah.
Salah satu isu krusial yang diangkat adalah persoalan parkir liar truk di badan jalan. IMM Barru menilai praktik tersebut tidak hanya menyebabkan kemacetan, tetapi juga membahayakan keselamatan pengguna jalan.
“Kami mendorong adanya tindakan tegas dan berkelanjutan terhadap truk-truk yang parkir sembarangan. Selain itu, dibutuhkan rest area yang memadai agar para sopir tidak lagi berhenti di lokasi-lokasi berbahaya,” ujar Ketua PC IMM Barru dalam pertemuan tersebut.
Pihak DPRD Barru merespons positif usulan ini. Ketua Komisi I, Ir. H. Mursalim Abdullah, mengakui pentingnya penataan lalu lintas dan menyatakan akan mendorong dinas terkait untuk menindaklanjuti persoalan tersebut.
IMM juga menyoroti masih minimnya penerangan di sejumlah kawasan rawan kecelakaan. Menanggapi hal itu, Mursalim menyebutkan bahwa telah dibentuk UPTD Penerangan Jalan yang kini bertugas mengelola pemasangan dan pemeliharaan lampu jalan.
“Untuk jalan provinsi, kami terus suarakan ke pemerintah pusat. Namun, prosesnya memang bertahap,” jelasnya.
Dalam audiensi tersebut, IMM turut memaparkan program unggulan mereka bertajuk Ekspedisi Keummatan, yang fokus pada penyuluhan, edukasi, dan penguatan nilai-nilai keummatan di pelosok Barru.
Komisi I DPRD menyambut antusias rencana ini dan membuka peluang kolaborasi, terutama dalam agenda reses anggota dewan.
“Kolaborasi dengan IMM sangat kami apresiasi. Ini bagian dari memperkuat keterlibatan pemuda dalam pembangunan sosial keagamaan,” tambah Mursalim.
IMM Barru menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat dari DPRD dan berharap kerja sama yang terjalin dapat berdampak nyata bagi masyarakat.
“Kami ingin IMM hadir tidak hanya sebagai pengkritik, tapi juga sebagai mitra strategis dalam membangun daerah,” ujar Ketua IMM Barru.
Dengan semangat kolaboratif, audiensi ini menjadi langkah awal bagi sinergi antara generasi muda dan legislatif dalam menjawab tantangan daerah secara konstruktif.