AK77.Barru-Presiden hadir bersama dengan Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Mensesneg Pratikno, dan sejumlah tamu lainnya.Dalam upacara HUT Bhayangkara ini, Presiden Jokowi juga melakukan peninjauan pasukan menggunakan kendaraan. Lalu dilanjutkan dengan mengheningkan cipta. Setelah itu, dilanjutkan dengan pengucapan Tri Brata Polri.Upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-76 dipusatkan di Akademi Kepolisian, Semarang, Jawa Tengah, seperti disiarkan akun YouTube dan Virtual Sekretariat Presiden , Selasa (5/7/2022).
Turut hadir Presiden Ke 5 Megawati, hadir juga Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno, Wakil Presiden ke-9 Hamzah Haz hingga Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla, selain itu Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Mensesneg Pratikno, dan sejumlah tamu lainnya.Untuk jajaran Polres Barru, dalam memperingati dan ramah tamah Hari Bhayangkara ke 76 dipusatkan di Halaman Mako Polres Barru.
Dimulai dengan Pembacaan Doa Oleh Ustas DR Muhammad Agus, M.THi Ketua STAI Pondok Pesantren DDI Mangkoso .
Dia menyampaikan doa Nabi Ibrahim yang memohon agar ia dan keturunannya selalu menjadi hamba yang taat pada agama dan Allah SWT. Bukan hanya doa untuk dirinya dan keluarga, Nabi Ibrahim juga merupakan sosok pemimpin yang memperhatikan rakyatnya. Di mana Nabi Ibrahim berdoa untuk negara yang aman dan rakyat mendapatkan rezeki yang berkah dari Allah,sebutnya
Bupati Barru H.Suardi Saleh mengawali sambutannya dengan salam presesi.Presisi adalah singkatan dari prediktif, responsibilitas, transparansi, berkeadilan. pendekatan ini bisa membuat pelayanan lebih terintegrasi, modern, mudah, dan cepat.
Untuk itu pembangunan gedung Mako Polres Barru yang baru bebeapa bulan lalu diresmikan tak terlepas dari makna presisi.”Sewaktu saya kuliah di Fakultas Teknik, salah seorang dosen saya ketikan ingin memulai kuliah selalu didahulu salam presisi.
Presisi ternyata dampaknya mengajarkan hal penting untuk menanamkan sikap kedisiplinan, “tutur Bupati Barru.
Atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Barru mengucapkan HUT Bhayangkara ke 76 tahun 2022. Semoga Polri terus bersinerji dengan sthakolder dalam rangka memberikan pelayanan, perlindungan kepada masyarakat dan daerah ini supaya aman, nyaman dan kondusif.
Dirinya semakin yakin keberadaan polisi hadir ditengah-tengah masyarakat demi terciptanya masyarakat yang aman karena mereka punya tempat bersandar yaitu Polisi.Terbukti, kata Suardi Saleh, Sebagai wujud kecintaan masyarakat terhadap polri dihalaman Polres Barru terdapat banyak ucapan karangan bunga dari lintas sthekholder.
“Saya ucapkan terima kasih kepada segenap Polres Barru yang banyak berperan menjaga situasi dan kondisi keamanan masyarakat. Sekarang perannya bertambah Polri menjadi garda terdepan penanganan Covid 19, salah satunya, Mendukung tercapainya Vaksinasi masyarakat sampai Kabupaten Barru mencapai sekitar 70 persen,”Ujarnya
Lanjut Suardi Saleh menyebut, adanya gedung Mako Polres Barru yang tempatnya sangat r
Gedung ini direncanakan saat di jabat AKBP Willy Abdullah dan pembangunannya Priode AKBP Liliek Tribhawono dan Dimanfaatkan oleh kepemimpinan Kapolres AKBP Yudha. Itu niat dari sinerjitas semua. Memang beda insntasi tetapi tujuan kita satu adalah melindungi masyarakat dari keamanan.
Sambutan Kapolres Barru AKBP Yudha Wirajati, S.IK mengungkapkan rasa syukur atas kehadirat Allah SWT, karena dengan izin kekuatannya acara ramah tamah HUT ke 76 Bhayangkara bisa terselenggara.
Ini berkat sinerjitas dengan sthakolder selama ini sampai acara ini bisa berjalan lancar, ucap Mantan Kapolres Toraja Utara.Hal ini pula membuktikan bahwa Polres Barru diterima oleh masyarakat Barru.
Ia berterima kasih kepada Bupati Barru dan jajarannya, yang telah memberikan kesempatan untuk menempati gedung baru yang merupakan ide awal dua seniornya yaitu AKBP Welly dan AKBP Liliek Tribhawono
Dukungan rekan-rekan media yang telah membantu pemberitaan kegiatan Polres.