AK77. Barru – Ketua TP PKK Barru Hasnah Syam kembali kunjungi warganya di tiga dusun se Kecamatan Mallusetasi, rabu (16/10). Kedatangan Anggota DPR RI partai Nasdem ini adalah menghadiri acara pengajian rutin yang digelar Pengurus kelompok pengajian Nurul Huda Desa Cilellang di Mesjid Al Halim Dusun Ujung. Pengajian Tingkat Dusun Ujung ini berlangsung dipagi hari. Kades Cilellang Rudi Hartono bersama Ketua TP PKK Desa Cilellang turut mendampingi Ibu Bupati Barru sepanjang jalannya pengajian.
Usai hadir ditengah-tengah masyarakat Dusun Ujung, Ketua dewan Pembina Pengurus Pusat kelompok pengajian Nurul Huda Kab. Barru ini kemudian bertolak ke Dusun Lanrae Desa Nepo Kecamatan Mallusetasi. Bertempat di bawah kolong rumah kediaman Andi Sapwan di Lanrae, Hasnah Syam didampingi Ketua TP PKK Desa Nepo dan para anggota Kelompok Pengajian Nurul Huda Desa Nepo juga menggelar pengajian rutin. Pengajian di tingkat dusun Lanrae ini di gelar pada siang harinya. Meski digelar secara sederhana dibawah kolong rumah, para peserta pengajian tampak menyimak penuh khidmat.
Masih diacara yang sama, usai bersilaturrahim dengan masyarakat dusun Lanrae Desa Nepo, tak kenal lelah, master administrasi rumah sakit ini selanjutnya menuju Dusun Kupa Desa Kupa Kecamatan Mallusetasi. Istri Bupati Barru ini mengunjungi anggota kelompok pengajian Nurul Huda Dusun Kupa Desa Kupa. Mengambil tempat di rumah Kades Kupa Suardi, para anggota kelompok pengajian se Dusun Kupa ini nampak serius mendengar paparan materi pengajian dengan seksama.
Hasnah Syam saat dikonfirmasi AK77 mengenai kegiatannya ini mengungkapkan, ia menghendaki kelompok-kelompok pengajian diseluruh wilayah kabupaten Barru yang rutin setiap bulan dilakukan tingkat dusun ini seyogyanya menghasilkan sesuatu yang berguna bagi para anggota kelompok pengajian. Disamping sebagai ajang silaturrahim dalam menguatkan kebersamaan, para anggota Kelompok Pengajian ini diharapkan dapat menimba ilmu agama baik itu fiqih ibadah maupun pengetahuan lainnya agar dapat menjadi bekal tersendiri bagi para anggota kelompok pengajian dalam hidup bermasyarakat. “semoga kegiatan rutin kelompok pengajian Nurul Huda ini dapat menambah bekal ilmu pengetahuan bagi para anggotanya, dan semoga jalinan silaturrahim juga semakin kuat”, Kata Hasnah Syam. Tak hanya itu, Hasnah Syam juga menginginkan agar para anggota kelompok pengajian ini menjadi mitra pemerintah ditengah-tengah masyarakat dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan. Tiap anggota kelompok pengajian dapat memberikan informasi awal kepada pemerintah terhadap kondisi sosial yang terjadi ditengah masyarakat. “mereka juga dapat ikut aktif dalam kegiatan-kegiatan olahraga dan kesehatan, seperti senam pagi bersama, membersihkan lingkungan sekitar maupun kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya”, pungkasnya. (fhoto:rendy/mn)