AK77, Barru-SDN 03 Ele, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru sejak Bulan 9 hingga bulan 11 tahun 2019 mendapat pendampingan Dosen UMI dalam kegiatan perintisan sekolah sehat.
Hal itu dikemukakan Ketua Tim Dr H.Haeruddin SKM, M.Kes ,rintisan sekolah sehat adalah upaya mewujudkan agar lingkungan sekolah menjadi sehat.
Ia menyebut,rintisan sekolah sehat merupakan Surat Keputusan (SK) sehebat bersama Menteri Pendidika Nasional (Mendiknas) Menteri Kesehatan (Menkes) dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri).
Dr H.Haeruddin menambahkan, SDN 03 Ele, Desa Lompo Tengah Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru dalam merintis sekolah sehat tersebut didampingi Dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Muslim Indonesia terdiri dari Ketua Tim Dr Drs H. Haeruddin SKM, M.Kes dan didampingi Dr Samsualam SKM, S. Kep, M. Kes.
“Kegiatan ini dimulai pada september lalu tahap sosialisasi rintisan sekolah sehat, bulan 10 program melatih guru UKS dan bulan 11 melatih dokter kecil”Ujar Dr H.Haeruddin.
Sementara Kepala SDN 03 Ele Hj Nadrah Muin mengapresiasi Dosen UMI yang melakukan pendampingan perintisan sekolah sehat.
Berikut schudle pendampingan rintisan Sekolah Sehat SDN 03 Ele:
Program upaya kesehatan sekolah
Terdiri dari unsur :pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan dan pembinaan lingkungan sehat
10 indikator Kepadatan ruang kelas minimal 1,75 M/segi, Tingkat kebisingan tidak melebihi 45 desibel,
Memiliki lapangan, aula untuk pendidikan jasmani, Memiliki sumber sekolah yang bersih, rindang dan nyaman, Memiliki sumber air bersih, Ventilasi kelas yang memadai, Pencahayaan kelas
Memiliki kantin sekolah yang memiliki syarat kesehatan, Memiliki kamar mandi dengan perbandingan siswa laki -laki 1/40 artinya 1 wc , 40 murid laki dan Perempuan 1/25 artinya 1 wc digunakan 25 perempuan.
Menerapkan kawasan tanpa rokok,
Kemandirian siswa dalam mengelolah UKS dengan tiga program
Ada strata pelaksanaan UKS yang dibagi 4 Strata minimal, optimal dan paripurna.
Objek yang harus dilaksanakan yakni
Sosialisasi sekolah sehat pada guru SD 03 Ele, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru.
Melatih guru UKS, Melakukan pelatihan dokter kecil Untuk menilai apa Kretria sudah jalan atau tidak, Terintgrasi dengan pelajaran lain, Pendidikan reproduksi remaja, Guru membuat rpp masalah kesehatan.
Memiliki guru BK dan Penjas juga guru UKS Terlatih.
Pelayanan Kesehatan : siswa malakukan penjaringan ke Siswa lain dan pengukuran tinggi badan Sikat gigi, sarapan dan Data -data dimasukkan Kartu menuju sehat.
Pengawasan kantin: Indikator Lingkungan.
Mengukur papan tulis dan bangku bagian depan : menjaga kesehatan mata, menjaga kontruksi otot untuk dan harus sejajar muka.
Pihak sekolah menyediakan tempat cuci tangan didepan kelas lengkap pakai sabun dan Tempat sampah disetiap sudut ruangan.