Herdiman Tabi pada LAINNYA
14 Jan 2020 09:16 - 1 menit reading

Bantu Korban Banjir, INI Dan IPPAT Pengda Parepare Salurkan Bantuan di Barru

AK77, Barru-Banjir yang melanda sebagian wilayah Kabupaten Barru sejak Ahad (13/1) mengakibatkan ratusan rumah terendam dan fasilitas umum rusak.

Untuk meringankan warga terdampak Ikatan Notaris Indonesia (INI) dan Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) peduli bergerak cepat menyalurkan bantuan.

Rombongan dipimpin Ketua INI Pengda Sri Rahmawati SH, M.Kn, Sekretaris INI Pengda Parepare Andi Mindaryani ST, SH, M.KN dan Pengurus INI , Ketua IPPAT Lia Trizza Firgia Adhilia SH.

Sekretaris INI Andi Mindaryani ST, SH, M.Kn mewakili Pengurus menyerahkan secara simbolis bantuan dan diterima Koordinator Tagana Saharuddin di Posko Kantor Camat Soppeng Riaja. 

“Kami sangat prihatin atas bencana banjir maupun musibah yang terjadi di wilayah Barru. Semoga ini meringankan beban para korban. Bantuan yang terkumpul  akan disalurkan kepada mereka yang membutuhkan.” ucap Sekretaris Pengda Parepare Andi Mindariyani.