AK77NEWS.COM, BARRU- Rapat komisi IX DPR RI digelar berbeda ditengah maraknya wabah Corona, Selasa (24/03/2020).
Rapat dilakukan dengan cara jarak jauh dengan menggunakan teknologi atau teleconfrence.
Salah satunya Hasnah Syam, salah satu anggota komisi XI DPR RI yang kini tengah berada di Barru untuk turut langsung mengantisipasi Virus Corona di dapilnya, Kabupaten Barru merupaka daerah terbesar perolehan suaranya pada Pileg 2019 lalu.
Dalam rapat itu Hasnah Syam nampak antusias membahas antisipasi dan penanganan Corona. Termasuk mendengar keterangan dari Kementerian Kesehatan dan Ketua Gugus Tugas RI.
Selanjutnya masing-masing anggota dewan dipersilakan oleh pimpinan rapat untuk menyampaikan masukan, sekaligus tanya-jawab dengan kementerian dan tim gugus tugas.
Hasnah Syam yang mengikuti rapat melalui teleconfrence di ruang basic Pemkab Barru, ikut didampingi Kepala Dinas Kominsta Barru, Syamsuddin untuk mendengar langsung mengenai penanganan Corona.
Selama kurang lebih dua jam, para anggota dewan mencecar pejabat Kemenkes dan Tim Gugus Tugas, terutama pendistribusian alat-alat kesehatan ke masing-masing daerah. Mengingat, pemerintah provinsi dan kabupaten/kota, sangat membutuhkan sejumlah peralatan medis. Terutama bagi dokter dan tenaga kesehatan di rumah sakit.
“Tadi Kementerian Kesehatan dan Ketua Tim Gugus Tugas RI menyampaikan berbagai langkah penanganan Covid-19. Kami memberikan berbagai masukan, termasuk soal peralatan yang masih minim di sejumlah daerah,” kata Hasnah Syam usai mengikuti rapat.
Dalam rapat bersama dengan Kemenkes dan Tim Gugus Tugas RI, para wakil rakyat yang selama ini berada di daerah pemilihan menjalankan reses, juga menyampaikan berbagai harapan dan aspirasi rakyat kepada pemerintah mengenai virus mematikan ini.