AK77NEWS.COM, BARRU–Konferensi, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Barru digelar di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Barru, Selasa (31/12/2020).
Konferensi itu dihadiri perwakilan delapan cabang PGRI se-Kabupaten Barru, yakni PGRI Cabang Mallusetasi, PGRI Cabang Soppeng Riaja, PGRI Cabang Balusu, PGRI Cabang Barru Tengah, PGRI Cabang Tanete Rilau PGRI Cabang Tanete Riaja dan PGRI Cabang Pujananting, juga dihadiri oleh perwakilan PGRI TK, SMP ,SMA ,MA SE Kabupaten Barru.
Konferensi berjalan lancar dan secara aklamasi Abdullah Tinco terpilih sebagai Ketua PGRI Kabupaten Barru dan langsung dilantik Wakil Ketua PGRI Provinsi Sulawesi Selatan, DR. Abdul Halim Muharram, M. Pd.