AK77NEWS.COM-Pada Selasa, 11 Maret 2025, Andi Milawati Djamain resmi dilantik sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Barru, Ketua Dekranasda, serta Ketua Tim Pembina Posyandu Kabupaten Barru. Acara pelantikan berlangsung di Baruga Pattingaloang, Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan, dan dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan, Ny. Naoemi Octarina Sudirman.
Dalam acara tersebut, Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, menyampaikan pesan penting mengenai fokus pada perbaikan gizi anak dan penanganan stunting, yang menjadi prioritas utama dalam upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat.