AK77.Barru-Setelah mengunjungi puluhan Masjid Se-Kabupaten Barru disepanjang Ramadhan tahun ini, dalam gelar Safari Ramadhan untuk silaturahmi dan berbagi informasi, Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh M.Si, di malam awal Bulan Syawal 1433 H ini, tetap berkinerja dengan meninjau aktivitas pengamanan jalur mudik.
Bupati Suardi Saleh bersama jajaran Forkopimda, dan Sekda Barru DR Ir. Abustan, M.Si serta Kasatpol PP Drs. Andi Djalil Mappiare, meninjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat Polres Barru 2022, Ahad (1/5/2022).
Bupati Barru mengatakan, adanya Pos PAM Ketupat untuk memudahkan masyarakat yang arus mudik dan lebaran, selain itu Pos Pelayanan dan Pengamanan untuk menyiagakan hal-hal yang mungkin terjadi.
“Pos ini sesungguhnya bisa menjadi tempat istrahat bagi pemudik yang sedang lelah,” ujar Suardi Saleh yang berharap agar aktivitas mudik dimalam lebaran ini, para pelintas maupun pemudik tetap mengutamakan keselamatan dan kepentingan umum.
Dirinya mendoakan agar semua berjalan lancar dan tiba selamat ditujuan masing-masing.
“Tentunya, bagi masyarakat yang melakukan arus mudik agar berhati-hati dan bisa selamat sampai tujuan untuk berlebaran bersama keluarga,” ungkapnya.
Ia juga meminta personil setiap pos untuk terus menjaga kekompakan dan yang terpenting jaga kondisi kesehatan.
Operasi Ketupat terhitung 28 April-9 Mei mendatang, dan khusus di wilayah Barru, ada tiga pos yang didirikan yakni satu pos pelayanan di Barru Kota dan dua pos pengamanan diantaranya Pekkae dan Jalange.
Pada kesempatan tersebut, Bupati menyerakan bingkisan untuk personil Pos PAM
Diketahui, penetapan Hari Raya telah ditentukan di Senin besok, dan Bupati Barru bersama segenap jajaran pejabat daerah telah dijadwalkan akan shalat Iedul Fitri di Lapangan Doi-Doi, Kecamatan Pujananting.
Pemilihan wilayah kecamatan paling Selatan di Kabupaten Barru ini, merupakan bentuk keseimbangan setelah tahun lalu, digelar di Palanro Kecamatan Mallusetasi.
(Humas Barru)