AK77, Barru- Nuansa keagamaan menyambut Hari Jadi Barru ke 60 tahun benar-benar terasa. Setelah tabligh akbar yang menghadirkan dai kondang, Ustadz Abdul Somad (UAS), kini giliran Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) digelar Pemkab Barru, 12-16 Februari 2020.
Di pembukaan MTQ XXXIV yang dipusatkan di alun-alun Colliq Pujie, Rabu (12/02/2020) malam, ratusan peserta dari berbagai desa/kelurahan nampak antusias melakukan parade atau devile. Ditambah lagi dengan kehadiran ribuan warga yang menyaksikan kegiatan keagamaan ini.
Bupati Barru Suardi Saleh, Wakil Bupati Nasruddin AM, dan Ketua MUI, Anregurutta Prof Dr Faried Wadjedy, serta pimpinan Forkopimda tak kalah semangatnya menghadiri pembukaan MTQ ini. Mereka tak henti-hentinya melambaikan tangan kepada para kafilah yang melakukan devile.
Suardi Saleh dalam sambutannya, mengaku sangat bersyukur dengan kegiatan keagamaan seperti ini menyambut hari jadi. Sebab selain bisa duduk bersama para alim ulama dan berkumpul dengan para pembaca dan penghafal Al-Qur’an, juga bagian untuk terus membumikan syiar Islam.
“Kita bersyukur pada malam ini dapat berkumpul bersama para ulama, para pembaca dan penghafal Al Quran, serta Qori Qoriah,” kata Suardi Saleh di depan peserta.
Ia menaruh harapan, MTQ ini bisa menjadi momentum untuk meningkatkan pengamalan dan penghayatan terhadap Al-Qur’an. Begitu pun, menjadi ajang untuk menemukan bakat-bakat qori qoriah yang bisa mewakili Barru untuk level provinsi, nasional atau bahkan international.
Sementara itu, Kepala Bidang Pemberdayaan Agama Islam Kantor Kementerian Agama Sulsel, Drs H Rappe MPd, mengaku takjub dengan penyelenggaraan MTQ di Barru. Menurutnya, tidak semua kabupaten/kota di Sulsel bisa menggelar kegiatan semeriah ini.
“Pembukaan yang meriah. Saya merasa ini bukan tingkat kabupaten, tapi seperti MTQ Provinsi. Kami menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran (Pemkab), utamanya Bupati Barru. Barru memiliki sejarah panjang dalam penyelenggaraan MTQ,” puji Rappe mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Wilayah Sulsel.
Plh Sekretaris Daerah Barru, Abustan mengurai, MTQ kali ini diikuti sekira 256 peserta dari tujuh kecamatan. Masing-masing, Mallusetasi 45 orang, Soppeng Riaja 41, Balusu 26, Barru 40, Tanete Rilau 40, dan Tanete Riaja 40 peserta. Ditambah tim offisial 196 orang.
Dalam laporannya, eks Kepala Dinas Pendidikan Barru ini juga menyampaikan terima kasih atas sinergitas yang terbangun menyukseskan MTQ sebagai rangkaian hari jadi Barru.
“Alhamdulillah, sinergitas malam ini sangat terlihat. Seperti Camat, Danramil dan Kapolsek ikut hadir di Kafilah masing masing kecamatan,” sebut Abustan melaporkan penyelenggaran MTQ.